Factual dan Berimbang

Jumat, 31 Mei 2024

Polres Tanggamus Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Satu Personelnya

Polres Tanggamus Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian Satu Personelnya
Harian TANGGAMUS NEWS - Polres Tanggamus menggelar upacara kenaikan pangkat pengabdian, menandai kenaikan pangkat AKP M. Yusuf, Kapolsek Sumberejo Polres Tanggamus, berdasarkan Keputusan Kapolri Nomor Kep/1730/XII/2023 tanggal 20 Desember 2023.

Dalam upacara tersebut, AKP M. Yusuf resmi naik pangkat menjadi Kompol terhitung mulai tanggal 1 Januari 2024. Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Tanggamus, AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi.

Acara berlangsung khidmat, dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polres, Kapolsek jajaran, personel Polres dan ASN serta perwakilan Polsek jajaran di Lapangan Mapolres Tanggamus, Sabtu, 1 Juni 2024.

Dalam sambutannya, Kapolres Rinaldo Aser menyampaikan bahwa pangkat merupakan bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdian seorang anggota Polri. 

"Kenaikan pangkat pengabdian ini adalah reward yang tidak diberikan setiap bulan atau setiap tahun, hanya kepada personel yang melaksanakan tugas tanpa cacat dan tanpa cela, dan diberikan tiga bulan sebelum memasuki masa purnatugas atau pensiun," kata AKBP Rinaldo Aser.

Kapolres juga mengucapkan selamat kepada Kompol M. Yusuf atas pencapaian tersebut. 

"Semoga kenaikan pangkat ini menjadi kebanggaan dan kebahagiaan bagi bapak dan keluarga, serta dapat menjadi contoh, suri tauladan, dan motivasi bagi personel lainnya," tambah Kapolres.

Kapolres menutup sambutannya dengan harapan agar seluruh personel Polres Tanggamus senantiasa diberikan kesehatan dan perlindungan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

"Dengan semangat kebersamaan dan dedikasi, Polres Tanggamus berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Tanggamus," tutupnya. (*)


Polres Tanggamus Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024,

Polres Tanggamus Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024,  
Harian TANGGAMUS NEWS - Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Juni, Polres Tanggamus menggelar upacara peringatan dengan tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045". 

Upacara tersebut dipimpin oleh Kapolres Tanggamus, AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. M.Si. dilaksanakan di halaman Mapolres Tanggamus, Sabtu 1 Juni 2024 dihadiri oleh para pejabat utama, para Kapolsek jajaran, personil Polres, ASN dan anggota Polsek jajaran.

Acara dimulai dengan pengibaran bendera merah putih dan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah itu, dilanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila, UUD 1945 oleh Ipda Raja Rizki Sihombing, S.Tr.K.

Dalam sambutannya, Kapolres Tanggamus Rinaldo Aser mengatakan bahwa peringatan hari lahir pancasila tahun 2024 ini mengambil tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”.

"Tema ini mengandung maksud bahwa pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun indonesia emas yang maju, mandiri dan berdaulat," kata AKBP Rinaldo Aser membacakan Pidato Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia, Yudian Wahyudi.

Kapolres menyebut, bahwa patut kita syukuri sebagai sebuah bangsa yang majemuk, pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya menjadi bintang yang memandu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendirian negara. 

Keberadaan pancasila merupakan anugrah dari tuhan yang maha esa untuk bangsa indonesia. di dalam pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi nilai-nilai inklusivitas, toleransi dan gotong royong. 

"Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasional Bhinneka Tunggal Ika," ujarnya.

Kapolres menjelaskan, perkembangan situasi global yang ditandai kemajuan teknologi komunikasi yang begitu pesat menjadi tantangan tersendiri bagi bangsa Indonesia. Pancasila diharapkan menjadi filter agar bangsa indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan. 

Pesatnya kemajuan teknologi informasi saat ini yang ditandai dengan masifnya penggunaan teknologi dan ponsel pintar (smartphone) dalam mengakses informasi melalui beragam media harus dapat dimanfaatkan secara bijaksana untuk menyiarkan konten-konten dan narasi positif yang mencerminkan aktualisasi nilai-nilai pancasila di tengah kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara

"Dengan semangat pancasila yang kuat, saya yakin seluruh tantangan yang akan dihadapi bangsa indonesia akan diatasi, terlebih di tengah krisis global yang terjadi, indonesia berhasil menjaga stabilitas ekonomi, sosial dan politil. keberhasilan tersebut tentu merupakan sumbangsih gotong royong seluruh anak bangsa dengan ideologi pancasila sebagai pondasi dasarnya," tandasnya. (*)


Kamis, 30 Mei 2024

Satreskrim Polres Tanggamus Tangkap Pria 66 Tahun Tersangka Pencabulan Anak Dibawah Umur

Satreskrim Polres Tanggamus Tangkap Pria 66 Tahun Tersangka Pencabulan Anak Dibawah Umur
Harian TANGGAMUS NEWS - Unit PPA Sat Reskrim Polres Tanggamus berhasil menangkap pencabulan terhadap anak dibawah umur berdasarkan laporan tanggal 21 Mei 2024, yang dilaporkan ayah korban SR (48) warga Kecamatan Sumberejo.

Kasat Reskrim Polres Tanggamus Iptu Muhammad Jihad Fajar Balman, S.Tr.K, SIK mengungkapkan, tersangka yang berhasil ditangkap inisial BN (66), petani warga Kecamatan Sumberejo.

"Tersangka BN ditangkap kemarin Kamis, tanggal 30 Mei 2024 sekitar jam 09.00 WIB saat berada di kediamannya," kata Iptu Muhammad Jihad Fajar Balman mewakili Kapolres Tangggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi., Jumat, 31 Mei 2024.

Kasat menjelaskan, kronologis kejadian pada Jumat, tanggal 17 Mei 2024 sekira jam 12.00 WIB di Kecamatan Sumberejo Kabupaten Tanggamus, telah terjadi dugaan tindak pidana pencabulan atau persetubuhan  terhadap anak dibawah umur yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar

"Awalnya korban menceritakan kepada dua orang guru di sekolahnya  bahwa telah di setubuhi oleh pelaku, sehingga kemudian guru tersebut melaporkan kepada keluarga korban," jelasnya.

Kasat mengungkapkan, modus operandi pelaku dengan mengiming-imingi korban dengan uang saat korban bermain di depan rumah tersangka.

"Tersangka hidupnya membujang, dia mengiming-imingi korban dengan akan memberikan uang," ungkapnya.

Saat ini, tersangka dan barang sudah diamankan di Mapolres Tanggamus guna proses penyidikan lebih lanjut.

Atas perbuatannya, pelaku BN disangkakan melanggar pasal 76 D Jo Pasal 81 Ayat (1), dan Ayat (2) dan atau Pasal 76 E Jo Pasal 82 Undang-Undang nomor 17 tahun 2016 tentang perlindungan anak.

"Ancaman hukumanmaksimal hingga 15 tahun penjara," tandasnya. (*)


Polres Tanggamus Gelar Latihan Dalmas Awal Sat Samapta untuk Kesiapan Pilkada 2024

Polres Tanggamus Gelar Latihan Dalmas Awal Sat Samapta untuk Kesiapan Pilkada 2024
Harian TANGGAMUS NEWS - Polres Tanggamus menunjukkan kesiapan mereka dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 dengan menggelar latihan Dalmas Awal Sat Samapta. Latihan ini dilaksanakan pada Kamis, 30 Mei 2024, di Lapangan Apel Polres Tanggamus.

Kegiatan dipimpin Kabag Ops Polres Tanggamus Kompol Samsuri, SH., MH., Kabag SDM Kompol Sarwani, SE. MM, dan Kasat Samapta AKP Minan.

Kasi Humas Polres Tanggamus, AKP M. Yusuf, SH menyatakan bahwa latihan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung. 

"Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kesiapan dan kemampuan personel dalam menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi selama Pilkada," kata AKP M. Yusuf mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. M.Si.

Latihan Dalmas Awal Sat Samapta melibatkan seluruh personel Sat Samapta Polres Tanggamus serta personel gabungan staf. Mereka dilatih dalam berbagai skenario, termasuk penanganan massa, pengendalian kerusuhan, dan koordinasi dengan satuan lainnya. 

"Selain itu, simulasi ini juga menekankan pada pentingnya profesionalisme dan ketegasan dalam menjalankan tugas," ujarnya.

Kasi Humas menambahkan bahwa latihan ini tidak hanya fokus pada aspek teknis, tetapi juga pada kesiapan mental dan fisik personel.

"Kami ingin memastikan bahwa setiap anggota siap secara fisik dan mental untuk menghadapi segala kemungkinan yang dapat terjadi selama Pilkada," katanya.

Dengan latihan ini, Polres Tanggamus berharap dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama berlangsungnya Pilkada 2024. 

"Latihan serupa akan terus dilakukan hingga hari pelaksanaan Pilkada untuk memastikan bahwa semua personel siap mengamankan jalannya proses Pilkada 2024," tandasnya. (*)


Rabu, 29 Mei 2024

"PEKON / DESA KALIBENING SALURKAN BANTUAN BERAS KETAHANAN PANGAN KEPADA 436 WARGANYA"

"PEKON / DESA KALIBENING SALURKAN BANTUAN BERAS KETAHANAN PANGAN KEPADA 436 WARGANYA"
 
Harian TANGGAMUS NEWS - Pemerintah Desa/Pekon kalibening kecamatan Talangpadang  kabupaten tanggamus, melaksanakan program penyaluran beras ketahanan pangan kepada 436 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebagai bagian dari upaya untuk menekan dampak fenomena ElNino dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Kegiatan eurin serial bulannya di tahun 2024 ini  bertempat di kantor pekon   dilakukan sebagai bentuk perhatian dan dukungan langsung dari pemerintah pusat kepada masyarakat.

Kepala Desa/pekon kalibening Eko aribiwo menjelaskan bahwa penyaluran beras tersebut merupakan program rutin yang dilakukan oleh pemerintah pusat kepada pemerintah desa/pekon untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Untuk tahun 2024 ini adalah bulan yang ke 5. Dan insyaallah sampai bulan depan yaitu selam 6 bulan .

"Kami dari pemerintah pekon selalu berupaya untuk membantu warga terutama dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka. 

Penyaluran beras ini adalah salah satu wujud dari komitmen kami untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,"tutur  Eko Wibowo .

 iya menambahkan "sebanyak 436 Keluarga penerima manfaat( KPM ) telah menerima satu karung beras seberat 10 kilogram.

Penyaluran bantuan dikaksanakan secara langsung kepada masyarakat, yang di hadiri oleh BHP BABINKAMTIBMAS DAN BABINSA 
UNTUK  memastikan bahwa bantuan tersebut benar benar sampai kepada tepat pada sasaran/ membutuhkan",tuturnya.

Tenrunya Masyarakat penerima manfaat menyambut baik kegiatan penyaluran beras ini. Mereka menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh pemerintah desa/pekon. "Kami merasa sangat berterimakasih kepada pemerintah dan pak Kakon dengan adanya bantuan ini. sangat bermanfaat karena sudah meringankan kan beban kami, dan kami berharap semoga bantuan ini dapat di teruskan. Karena sekarang ini kami masyarakat   musim panen nya kecil pak "  ujar beberapa warga  pekon kibeninh

Semoga pemerintah desa/pekon selalu diberikan kelancaran dalam menjalankan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat," ujar sartini, salah seorang penerima manfaat.

Proses penyaluran beras dilakukan dengan tertib dan lancar, tanpa ada kendala atau hambatan apapun. Petugas yang terlibat dalam kegiatan tersebut memberikan pelayanan dengan ramah dan humanis sehingga proses penyaluran berjalan dengan lancarkan dan efisien.

Dengan berlangsungnya kegiatan penyaluran beras ini, diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi kesejahteraan masyarakat Desa/pekon wonoharjo pada umumnya. 

Iya juga menjadi bukti nyata dari komitmen pemerintah desa/pekon dalam mendukung kemajuan dan kesejahteraan warganya..
( SNi )

LANGKAH CEPAT PJ BUPATI TANGGAMUS MEMBUKA RUAS JALAN YANG TERTIMBUN LONGSOR SUDAH DAPAT DILALUI KEMBALI

Harian TANGGAMUS NEWS - Pejabat Bupati Tanggamus Ir. Mulyadi Irsan, MT., langkah cepat pasca bencana Tanah Longsor di Pekon Datarajan Kecamatan Ulu Belu, Minggu (29 Mei 2024).

Pj. Bupati Mulyadi Irsan, melakukan langkah cepat pasca bencana Tanah Longsor di Pekon Datarajan
Kecamatan Ulu Belu akibat Cuaca ekstrim dimana hujan terus menerus di Tanggamus.

Di mana sore ini akses jalan sudah terbuka di 13 titik bencana longsor, akses kendaraan kecil saat ini sudah bisa di lalui, karena ada beberapa spot badan jalan yg tergerus longsor, secara bertahap akan kembali normal karena sedang dalam perbaikan Binamarga Provinsi Lampung.

Alat berat yang di kerahkan sebanyak 7 unit untuk mempercepat perbaikan jalan pasca bencana Tanah Longsor, salah satunya Eskapator dan Buldozer

Semua stakholder ikut membatu, Pemerintah Kabupaten Tanggamus, Forkopimda, Binamarga Provinsi Lampung dan Pertamina Geothermal Energy Ulu Belu.

Pemetaan kawasan rawan longsorpun tak luput dari perhatian kami, kami sudah memetakan dan mengantisipasi titik-titik yang rawan longsor.

Langkah ini menjadi prioritas dikarena jamaah haji akan berangkat pada tanggal 1 Juni 2024.* Ujarnya

DEWIi HANDAJANI MANTAN BUPATI TANGGAMUS KUNJUNGI DAN BERIKAN BANTUAN KEPADA KORBAN BANJIR DI KECAMATAN TALANGPADANG

DEWIi HANDAJANI  MANTAN BUPATI TANGGAMUS  KUNJUNGI DAN BERIKAN BANTUAN KEPADA KORBAN BANJIR DI KECAMATAN TALANGPADANG 
Harian TANGGAMUS NEWS - Mantan  bupati Tanggamus  periode 2018- 2023 Dewi handajani yang akrab di sapa bunda  di dampingi suami Bambang kurniawan  yang juga mantan bupati TANGGAMUS  2 periode  sebelumnya . mengunjungi dan bertemu langsung dengan warga korban banjir di empat pekon wilayah kecamatan Talangpadang, Pada Rabu( 29/5/24).

Secara estafet Bunda Dewi beserta suami keliling ke empat pekon yaitu pekon Talang padang, pekon Sukarame , pekon sinarbanten dan pekon Sinarpetir , kedatangan bunda Dewi di sambut hangat oleh warga korban terkena banjir yang di kunjunginya beserta rombongan.
    
Dalam penyampaian nya bunda Dewi mengaku ikut merasakan duka dan  penderitaan warga  korban banjir, " Saya merasa sedih sekali ketika mendengar bahwa di  beberapa titik  wilayah kabupaten Tanggamus terjadi banjir dan longsor , saya mohon maaf baru 5 hari dapat mengunjungi bapak ibu semua di karenakan baru selesai mengikuti acara partai di jakarta , saya dapat merasakan kesedihan yang  bapak ibu rasakan",ucap Bunda.

Lebih lanjut Bunda mengatskan, "ini ada sedikit bantuan yang saya bawa dan berikan hari ini tidak dapat atau tidak cukup untuk mengganti yang telah rusak dan hilang akibat banjir, tetapi semoga bantuan yang tidak seberapa ini akan dapat membantu meringankan beban bapak ibu  semua," ujar bunda Dewi.
   
Dan secara simbolis bunda Dewi secara langsung menyerahkan bantuan berupa beras dan uang kepada  ratusan warga dari empat pekon wilayah kecamatan Talangpadang. Di penghujung acara di setiap pekon yang di kunjungi nya sebelum bunda Dewi berpamitan warga selalu minta untuk berfoto bersama menambah kehangat keakraban tersendiri. 
    
Salah seorang warga korban banjir satimah mengatakan kepada media ini, jika dirinya sangat senang dan bersyukur atas kedatangan dan bantuan yang di berikan bunda Dewi," Seneng mas  bunda Dewi tidak lupa dengan kami. Walaupun beliau bukan bupati lagi " ujarnya. (Red). 

Selasa, 28 Mei 2024

Polres Tanggamus Gelar Kesamaptaan Jasmani Periode I Tahun 2024

Polres Tanggamus Gelar Kesamaptaan Jasmani Periode I Tahun 2024
Harian TANGGAMUS NEWS - Guna mengetahui kesehatan personel Polres Tanggamus dan jajaran serta mengukur kondisi jasmani personil,  Polres Tanggamus menggelar test kesamaptaan jasmani (Kesjas).

Kesjas tersebut dijadwalkan selama dua hari mulai Selasa tanggal 28 Mei 2024 sampai dengan Rabu tanggal 29 Mei 2024 di Lapangan Pemkab Tanggamus.

Kasi Humas Polres Tanggamus AKP M. Yusuf, SH mengatakan Kesjas dilaksanakan untuk mengetahui tingkat paerkembangan kondisi kesamaptaan jasmani seluruh pegawai negeri pada Polri.

"Kegiatan hari pertama dipimpin langsung Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi, sementara hari kedua dipimpin oleh Wakapolres, Kompol Agung Ferdika, SH. MH," kata AKP M. Yusuf, Rabu 29 Mei 2024.

AKP M. Yusuf menjelaskan, Kesjas dilaksanakan melalui ujian yang meliputi, lari 12 menit dengan rangkaian item A dan ujian pull up, ujian sit up, ujian push up, serta ujian shuttle run yang merupakan rangkaian ujian B.

Adapun komponen yang diukur dalam kesamaptaan jasmani yakni point “A” (lari selama 12 menit) adalah daya tahan otot (muscle endurance) dan cardio respriratory (meliputi daya tahan jantung, pernafasan dan peredaran darah).

Sedangkan dalam kesamaptaan jasmani point “B” yang diukur adalah kekuatan dan daya tahan lengan bagian dalam (untuk pull up/chinning), kekuatan dan daya tahan serta fleksibilitas otot perut (untuk sit up), kekuatan dana daya tahan otot lengan bagian luar (untuk push up) serta kecepatan, kelincahan dan keseimbangan tubuh (untuk shuttle run).

“Pada pelaksanaan Kesjas personel sangat antusias mengikuti kegiatan dan secara keseluruhan dalam kondisi baik," jelasnya.

Kasi Humas berharap kepada personel Polres Tanggamus untuk dapat memanfaatkan Kesjas berkala demi mengetahui kesehatan jasmani masing-masing.

"Kami himbau seluruh personel dapat mengikutinya, sehingga diharapkan personel tetap prima dalam melayani masyarakat,” pungkasnya. (*)


Polres Tanggamus Gelar Kesamaptaan Jasamani Periode I Tahun 2024

Polres Tanggamus Gelar Kesamaptaan Jasamani Periode I Tahun 2024
Harian TANGGAMUS NEWS - Guna mengetahui kesehatan personel Polres Tanggamus dan jajaran serta mengukur kondisi jasmani personil,  Polres Tanggamus menggelar test kesamaptaan jasmani (Kesjas).

Kesjas tersebut dijadwalkan selama dua hari mulai Selasa tanggal 28 Mei 2024 sampai dengan Rabu tanggal 29 Mei 2024 di Lapangan Pemkab Tanggamus.

Kasi Humas Polres Tanggamus AKP M. Yusuf, SH mengatakan Kesjas dilaksanakan untuk mengetahui tingkat paerkembangan kondisi kesamaptaan jasmani seluruh pegawai negeri pada Polri.

"Kegiatan hari pertama dipimpin langsung Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi, sementara hari kedua dipimpin oleh Wakapolres, Kompol Agung Ferdika, SH. MH," kata AKP M. Yusuf, Rabu 29 Mei 2024.

AKP M. Yusuf menjelaskan, Kesjas dilaksanakan melalui ujian yang meliputi, lari 12 menit dengan rangkaian item A dan ujian pull up, ujian sit up, ujian push up, serta ujian shuttle run yang merupakan rangkaian ujian B.

Adapun komponen yang diukur dalam kesamaptaan jasmani yakni point “A” (lari selama 12 menit) adalah daya tahan otot (muscle endurance) dan cardio respriratory (meliputi daya tahan jantung, pernafasan dan peredaran darah).

Sedangkan dalam kesamaptaan jasmani point “B” yang diukur adalah kekuatan dan daya tahan lengan bagian dalam (untuk pull up/chinning), kekuatan dan daya tahan serta fleksibilitas otot perut (untuk sit up), kekuatan dana daya tahan otot lengan bagian luar (untuk push up) serta kecepatan, kelincahan dan keseimbangan tubuh (untuk shuttle run).

“Pada pelaksanaan Kesjas personel sangat antusias mengikuti kegiatan dan secara keseluruhan dalam kondisi baik," jelasnya.

Kasi Humas berharap kepada personel Polres Tanggamus untuk dapat memanfaatkan Kesjas berkala demi mengetahui kesehatan jasmani masing-masing.

"Kami himbau seluruh personel dapat mengikutinya, sehingga diharapkan personel tetap prima dalam melayani masyarakat,” pungkasnya. (*)

Korban Longsor di Perkebunan Umbul Talang Ribut Air Naningan Berhasil Ditemukan

Korban Longsor di Perkebunan Umbul Talang Ribut Air Naningan Berhasil Ditemukan 
Harian TANGGAMUS NEWS - Pencarian korban tertimbun longsor di Perkebunan Register 32 Umbul Talang Ribut, Pekon Datar Lebuay, Kecamatan Air Naningan, Kabupaten Tanggamus, pada hari keempat akhirnya membuahkan hasil, Selasa 28 Mei 2024.

Kapolsek Pulau Panggung, AKP Rahadi, SH, mengkonfirmasi bahwa korban yang bernama Saryani (39), seorang petani asal Dusun Tanjung Rindu, Pekon Tanjung Heran, Kecamatan Pugung, Kabupaten Tanggamus, berhasil ditemukan sekitar pukul 13.00 WIB. 

"Korban ditemukan sejauh kurang lebih 100 meter dari titik pencarian awal. Selanjutnya, korban dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarganya untuk dimakamkan," kata AKP Rahadi.

Kesempatan itu, AKP Rahadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim serta masyarakat yang terlibat dalam misi pencarian, sebab dengan kerjasama yang baik korban berhasil ditemukan.

Sementara itu, Dantim Rescue Basarnas Lampung, Heri Ansoni, mengatakan dengan ditemukannya Saryani, total korban tertimbun longsor di Kecamatan Air Naningan, Kabupaten Tanggamus, berjumlah tiga orang yang meninggal dunia. Operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup.

Operasi SAR ini melibatkan berbagai unsur gabungan, termasuk Bhabinkamtibmas Air, Babinsa, Camat Air Naningan, perangkat Kecamatan Air Naningan, kepala pekon, serta warga sekitar. 

"Seluruh tim yang terlibat telah dikembalikan ke satuan masing-masing dengan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas dedikasi dan kerjasama dalam upaya pencarian dan evakuasi," tegasnya. 


KEPALA PEKON WAY HARONG BERSAMA PERANGKAT PEKON MEMBERIKAN BANTUAN KEPADA WARGA YANG SEDANG SAKIT

Harian TANGGAMUS NEWS - Kepala Pekon Way Harong Kecamatan Air Naningan Kabupaten Tanggamus Saibun, pada hari selasa ( 28/5/24 ) pagi mengunjungi warga yang sakit sekaligus membagikan bantuan untuk warga nya yang sedang sakit. 

Kegiatan positif tersebut didampingi Sekdes, Ketua BHP dan anggota juga semua perangkat pekon way harong Tampa terkecuali. 

Dalam kunjungan tersebut, kepala pekon way Harong Saibun mendatangi satu per satu rumah warga dan mendoakan agar warganya yang sakit lekas sembuh. Tak lupa juga memberikan semangat agar selalu giat bekerja dan berdoa kepada Allah SWT. 

"Sengaja kami jenguk agar kita tahu apa yang dirasakan oleh warga Pekon way Harong, Semoga yang sakit segera sembuh dan yang sehat dilimpahkan rejekinya," tutur Saibun. 

Di sela kunjungan itu, kepala pekon yang juga sebagai ketua APDESI kecamatan Air Naningan juga menjaring aspirasi dan masukan warga untuk perbaikan fasilitas sarana prasarana maupun hal yang dibutuhkan warga. 

"Banyak saran dan masukan dari warga hari ini. Semoga kolaborasi ini membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi pekon tercinta," imbuhnya. 

Kegiatan blusukan semacam ini merupakan rutinitas, program bersama perangkat pekonnya sejak awal menjabat di periode pertama. 

Pada periode pertama ini, kepala pekon dan juga Ketua APDESI ini tak mengendurkan semangat dan visi misinya untuk pekon tercinta. Dan harapan nya agar pemerintah daerah pemkab Tanggamus dan donatur dapat kira membantu masyarakat yang sangat membutuhkan seperti warga saya ini.( BUDI ) 

Senin, 27 Mei 2024

Ketua Bhayangkari Cabang Tanggamus Gelar Bakti Sosial untuk Warga Terdampak Banjir di Kecamatan Talang Padang

Ketua Bhayangkari Cabang Tanggamus Gelar Bakti Sosial untuk Warga Terdampak Banjir di Kecamatan Talang Padang 
Harian TANGGAMUS NEWS - Dalam upayamembantu masyarakat yang terkena musibah banjir, Ketua Bhayangkari Cabang Tanggamus, Ny. Mayang Rinaldo bersama dengan pengurus dan anggota Bhayangkari lainnya menggelar kegiatan bakti sosial di Pekon Talang Padang dan Pekon Sinar Banten, Kecamatan Talang Padang, 

Kegiatan bhakti sosial dengan pembagian bantuan sosial berupa bahan pokok kepada warga yang terkena dampak langsung dari bencana banjir yang melanda daerah tersebut, Senin 27 Mei 2024.

Ny. Mayang Rinaldo menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Bhayangkari terhadap masyarakat yang sedang mengalami kesulitan.

"Kami berharap bantuan yang diberikan ini dapat mengurangi beban para masyarakat, terutama korban banjir. Semoga bencana ini segera berlalu dan masyarakat yang terkena musibah tetap sehat dan kuat dalam menghadapi cobaan ini," ungkap Ny. Mayang Rinaldo saat penyerahan bantuan.

Kegiatan sosial ini disambut baik oleh warga setempat yang terdampak banjir. Mereka mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Ketua Bhayangkari Cabang Tanggamus dan seluruh anggota Bhayangkari yang telah hadir dan memberikan bantuan.

"Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Ini sangat membantu kami yang sedang mengalami kesulitan," kata Farizal selaku Kakon Talang Padang mewakili warga yang menerima bantuan.

Banjir yang melanda Pekon Talang Padang dan Pekon Sinar Banten ini telah menyebabkan warga mengalami kerugian materiil dan kehilangan harta benda.

Rumah-rumah terendam air, dan banyak barang-barang milik warga yang rusak akibat terjangan banjir. Dalam kondisi yang memprihatinkan ini, bantuan sembako dari Bhayangkari sangat berarti untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.

Kegiatan bakti sosial yang dilakukan oleh Bhayangkari Cabang Tanggamus ini berjalan dengan lancar dan kondusif. Semua pengurus dan anggota Bhayangkari yang terlibat dalam kegiatan ini menunjukkan semangat kebersamaan dan kepedulian yang tinggi terhadap sesama. 

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara Bhayangkari dengan masyarakat serta memberikan dorongan moral bagi warga yang sedang tertimpa musibah dan diharapkan masyarakat yang terdampak banjir dapat segera bangkit dan pulih dari bencana ini. 

Bhayangkari Cabang Tanggamus berkomitmen untuk terus hadir dan membantu masyarakat yang membutuhkan, serta berdoa agar daerah tersebut segera terbebas dari bencana banjir.

Kegiatan ini menegaskan peran penting Bhayangkari sebagai organisasi yang peduli terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam situasi darurat. Semoga semangat gotong royong dan kepedulian sosial ini terus terjaga demi kebaikan bersama. (*)


KETUA ALIANSI JURNALISTIK ONLINE INDONESIA ( AJOI ) KABUPATEN TANGGAMUS MEMBERIKAN BANTUAN KEPADA WARGA TERDAMPAK BANJIR DI PEKON SUKARAME PEDUKUHAN KAMPUNG DUREN KECAMATAN TALANG PADANG

Harian TANGGAMUS NEWS - Pasca bencana banjir dan longsor yang melanda beberapa daerah di Kabupaten Tanggamus Lampung  menjadi sorotan dari berbagai elemen masyarakat dan organisasi propisi yang ada di kabupaten Tanggamus. 

Masyarakat pekon sukarame pedukuhan kampung duren kecamatan talangpadang mendirikan dan mengoperasikan dapur umum di salah satu rumah warga untuk membantu penyediaan konsumsi bagi para korban banjir di pedukuhan kampung duren kecamatan talang padang, hingga beberapa hari kedepan.

"Sesuai dengan visi misi Organisasi wartawan aliansi jurnalistik online Indonesia ( AJOI ), pagi ini Ketua H. BUdi Hartono dan Ketua AJOI propinsi M.Daneil MM didampingi dewan etik H. Sunaidi langsung menuju dapur umum yang berada di pedukuhan kampung duren, guna memberikan bantuan air mineral sebanyak 25 Dus" Kata Budi Senen ( 27/5/24 ). 

Menurut Budi, pada minggu malam(26/5) lalu, mereka telah melakukan peninjauan lapangan, termasuk ke beberapa titik pengungsian. Rata-rata, yang menjadi permasalahan utama dari masyarakat terdampak adalah terkait konsumsi dan air minum, tuturnya.(red) 

PJ Bupati Tanggamus Ir. Mulyadi Irsan, MT., Menghadiri Pengukuhan Pengurus Dekranasda Kabupaten Tanggamus Periode 2024-2025.

Harian TANGGAMUS NEWS - PJ Bupati Tanggamus Ir. Mulyadi Irsan, MT., Menghadiri Pengukuhan Pengurus Dekranasda Kabupaten Tanggamus Periode 2024-2025. Di Ruang Rapat Utama Sekretariat Daerah Kabupaten Tanggamus. Senin 27/5/2024.

Hadir juga dalam pengukuhan Ketua Dekranasda Kabupaten Tanggamus drg. Hellen Veranica Mulyadi, M. Kes., Asisten II Hendra Wijaya Mega dan Seluruh Jajaran serta Anggota Dekranasda yang lama mau pun yang baru di kukuhkan.

PJ Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan dalam sambutannya, Atas Nama Pemerintah Kabupaten Tanggamus, Saya ucapkan Selamat kepada Pengurus Dekranasda yang baru dikukuhkan, semoga mampu mendukung Ketua Dekranasda dalam menjalankan Visi Misi nya, menjalankan program dan kegiatan Dekranasda, sehingga Dekranasda Kabupaten Tanggamus semakin maju dan berkembang serta dapat memberikan manfaat dan tujuan dalam memberdayakan pengrajin dan pelestarian budaya bangsa, melalui hasil produk produk unggulan daerah.

Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tanggamus merupakan organisasi non pemerintah, sebagai mitra kerja pemerintah daerah, mempunyai misi untuk melestarikan nilai—nilai budaya bangsa berupa produk kerajinan melalui program kegiatan pembinaan, pelatihan dan pemasaran/ promosi hasil kerajinan daerah dengan mengikutsertakan ke berbagai even pameran baik dalam negeri ataupun luar negeri.

Kabupaten Tanggamus masih sangat memerlukan promosi promosi potensi kerajinan yang dimiliki. Oleh karena itu diharapkan kerjasama promosi antara pengrajin dan Pemerintah Kabupaten Tanggamus agar dijalin dengan baik. Perajin harus mau memulai untuk lebih mandiri dalam promosi, tidak hanya menggantungkan dari kegiatan kegiatan pemerintah. Sinergitas antara Pemerintah Kabupaten, Dekranasda dan perajin diharapkan mampu mengangkat dan mempromosikan kerajinan daerah Tanggamus.

Tentunya saya selaku Pembina Dekranasda, berharap kepada seluruh Pengurus Dekranasda bersama Ketua Dekranasda harus mampu menjadi pion pion penggerak agar produk kerajinan Kabupaten Tanggamus bisa di kenal secara Nasional, untuk itu pengurus dan anggota Dekranasda harus bisa melakukan berbagai terobosan sekaligus meningkatkan kemampuan dan keterampilan para pengrajin, sehingga nantinya dapat memberikan sumbangsih dalam pembangunan daerah yang berbasis — ekonomi kreatif. 

Bahkan kalau memungkinkan harus melakukan proteksi terhadap karya karya pengrajin dengan terus mensosialisakan slogan “mencintai produk dalam negeri” kepada seluruh masyarakat, agar produk produk kerajinan masyarakat tidak menjadi “tamu” di daerahnya sendiri. 

Sejalan dengan salah satu tujuan dekranasda yakni menggali, mengembangkan, dan melestarikan warisan budaya bangsa, serta membina penerapan dan penggunaan teknologi baru, maka saya berharap dekranasda Kabupaten Tanggamus dapat mengambil perannya terkait hal tersebut sekaligus sebagai katalisator, pemerhati dan memperjuangkan kepentingan pengusaha kecil, dan pengrajin dengan semangat kewira swastaan, Ujarnya". 

Sementara itu Ketua Dekranasda Tanggamus drg. Hellen Veranica Mulyadi, M. Kes, mengatakan pengukuhan hari ini merupakan penyegaran ,pastinya dengan pengukuhan Dekranasda hari ini dapat bekerja sama dengan lebih baik lagi dan mereka dapat bertanggung jawab sesuai dengan bidang yang tleah ditugaskan bekerja sama dengan baik bersama opd old terkait.
Pesannya karena pengukuhan hari ini diikuti oleh kaum milenial semoga bisa bekerja dengan baik dengan para para seniornya tidak malu mau belajar dan terus belajar dan tetap melakukan pendampingan terhadap pelaku UMKM yang ada di kabupaten Tanggamus.

Harapannya semoga Dekranasda kabupaten Tanggamus lebih berjaya lagi lebih sukses lebih mampu menjadi wadah bagi pelaku pelaku UMKM untuk menitipkan barang barang mereka pastinya yang sudah di dekorasi dari kami tim dekra. Terangnya". 

Minggu, 26 Mei 2024

Polsek Pulau Panggung, Babinsa, Basarnas Bersama Warga Evakuasi Dua Mayat Tertimbun Longsor di Perkebunan Talang Sumber Jaya 3 Datar Lebuay

Polsek Pulau Panggung, Babinsa, Basarnas Bersama Warga Evakuasi Dua Mayat Tertimbun Longsor di Perkebunan Talang Sumber Jaya 3 Datar Lebuay
Harian TANGGAMUS NEWS - Dua mayat laki-laki ditemukan tertimbun longsor di perkebunan Talang Sumber Jaya 3, Pekon Datar Lebuay, Kecamatan Air Naningan, Kabupaten Tanggamus, pada Minggu, 26 Mei 2024 sekitar pukul 08.30 WIB. 

Kapolsek Pulau Panggung Polres Tanggamus, AKP Rahadi, SH mengatakan, identitas korban adalah Sopiyan (54) dan putranya, Dafik Iswanto (29).

"Keduanya petani dari Pekon Air Kubang, Kecamatan Air Naningan, Kabupaten Tanggamus," kata AKP Rahadi mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. M.Si.

Kapolsek menjelaskan kronologis kejadian tersebut bermula pada Kamis, 23 Mei 2024, sekitar pukul 08.00 WIB hingga 11.30 WIB, masyarakat di Umbulan Sumber Jaya 3 bergotong royong memperbaiki mesin turbin yang rusak. Melihat cuaca yang buruk dan kondisi tanah yang labil, warga bernama Arif dan Lihan mengingatkan warga untuk tidak pergi ke kebun.

Kemudian, pada Sabtu, 25 Mei 2024, sekitar pukul 06.30 WIB, warga bernama Rani, merupakan tetangga korban, mengecek gubuk korban yang letaknya tidak berjauhan. 

Ia mendapati gubuk tersebut terkunci dan setelah mencari di sekitar kebun namun tidak menemukan korban, ia meminta bantuan masyarakat untuk membuka paksa gubuk tersebut. 

Setelah terbuka, ditemukan makanan yang sudah basi, namun korban tidak ada di tempat, sehingga menimbulkan kecurigaan.

Keesokan harinya, pada Minggu, 26 Mei 2024, sekitar pukul 07.00 WIB, masyarakat bersama-sama melakukan pencarian di lokasi longsor dekat kebun korban. 

"Sekitar pukul 08.30 WIB, kedua korban ditemukan tertimbun longsor di aliran kali dan dalam keadaan sudah meninggal dunia," jelasnya.

Kapolsek menambahkan, langkah-langkah yang diambil setelah penemuan tersebut meliputi mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP), melakukan pencarian bersama masyarakat, dan membantu evakuasi korban. 

"Kami juga mengoordinasikan tindakan penanganan darurat dan mengevakuasi jenazah kedua korban untuk diserahkan kepada keluarga mereka," tandasnya. (*)



Sabtu, 25 Mei 2024

KPU TANGGAMUS TERANCAM DILAPORKAN


Harian TANGGAMUS NEWS - Ketua Organisasi Aliansi Jurnalistik online Indonesia ( AJOI )Kabupaten Tanggamus yang juga Menjabat sebagai Ketua Lembaga Anti Narkotika ( LAN ) Tanggamus, mengatakan keprihatinannya melihat dan mendengar pemberitaan di media cetak dan online beberapa waktu minggu ini, terkait ketidak Profesionalan pihak Komisioner Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tanggamus, dalam pelaksanaan rekrutmen PPK khusus nya di Kecamatan Pugung. Minggu, (26/5/24). 

Budi Hartono, mengapresiasi langkah DPK Apdesi Kecamatan Pugung yang melayangkan surat ke pihak KPU, itu adalah bentuk kontrol kepada lembaga penyelenggara pemilu yang seharusnya memahami kode etik dan pedoman perilaku untuk menjamin tegaknya integritas, kehormatan dan martabat penyelenggara Pemilu.

Budi mengatakan dan menjelaskan dalam“Pasal 3 Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu menyebutkan ada 11 prinsip penyelenggara pemilu yaitu, mandiri, jujur, adil, berkepastian hukum, tertib, terbuka, proporsional, profesional, akuntabel, efektif, dan efisien.

Jika mengacu penjabaran dan penafsiran pasal itu. Pada rekrutmen PPK di Kecamatan Pugung, ada peserta yang mendapat nilai tertinggi tanpa alasan yang jelas pihak KPU menjadikan nya cadangan lantaran peserta yang mendapat nilai jauh 10 poin dibawah justru lolos, karena dia adalah adik kandung dari salah satu Komisioner. 

Itu wajar saja masyarakat di kecamatan pugung mempertanyakan bahkan semua pihak yang meragukan “Patut diduga para pihak KPU komisioner Tanggamus tidak transparan dalam melaksanakan proses seleksi calon anggota PPK untuk di Kecamatan Pugung tidak menutup kemungkinan terjadi pula untuk PPS nya,” kata Budi yang berprofesi sebagai jurnalist tanggamus.  

Lebih lanjut Budi menjelaskan, “Untuk menjawab keraguan masyarakat terhadap pihak penyelenggara pemilu, selain ada Bawaslu yang menjadi kontrol, ketika tidak ditemukan pelanggaran yang nyata pelanggaran etik pun ada tempat nya melalui Dewan Kehormatan Penyelanggara Pemilu (DKPP). 

Ketika pihak KPU Tanggamus bungkam tidak mau memberikan keterangan, bisa masyarakat melayangkan gugatan ke Komisi informasi. Mengacu pada Undang-Undang No.14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik (KIP), “tutupnya.(red) 

KEPALA PEKON SINAR PETIR MELAYANGKAN SURAT KEPADA PJ. BUPATI KABUPATEN TANGGAMUS TERKAIT BANJIR MENIMPA WARGA

POLSEK TALANG PADANG BESERTA JAJARANNYA BANTU EVAKUASI RUMAH WARGA TERKENA BANJIR.

Polsek Talang Padang Bantu Evakuasi Rumah Warga yang Terkena Banjir 
Harian TANGGAMUS NEWS - Curah hujan yang tinggi menyebabkan meluapnya aliran sungai dan drainase, memicu banjir di beberapa pekon di wilayah hukum Polsek Talangpadang. 

Kondisi tersebut terjadi pada hari Jumat, 24 Mei 2024, sekitar pukul 21.00 WIB ini berdampak signifikan, merusak bangunan, rumah, dan merendam kediaman warga yang berada di sekitar aliran sungai dan drainase.

Kapolsek Talang Padang AKP Bambang Sugiono mengatakan, banjir melanda beberapa pekon di Kecamatan Talangpadang, menyebabkan kerugian material yang cukup besar.
Adapun rincian pekon dan kerugian yang tercatat hingga saat ini diantaranya Pekon Talang Padang di Dusun Suka Mandi 2, terdapat 12 rumah hanyut dan di Dusun Suka Mandi 3 terdapat 8 rumah rusak.

Kemudian, di Pekon Sinar Harapan 1 rumah hanyut di Dusun 1 dan 2 terendam banjir. Pekon Sukarame di Dusun Peneongan terdapat 7 rumah hanyut, 3 rumah terendam.

Lalu, Pekon Sinar Banten di Dusun Tengsek 2 rumah hanyut, 26 rumah terendam. Di Dusun Jaga Baya15 rumah terendam dan Dusun Harapan Jaya 5 rumah terendam.
Kemudian, Pekon Suka Negeri Jaya du Dusun 2 terdapat 3 rumah terendam. Pekon Sinar Petir terdapat 2 rumah rusak di bagian dapur terbawa arus air,  36 ekor kambing di dusun 1 hilang dan 2 kolam ikan terendam.

Selanjutnya di Pekon Negeri Agung terdapat 2 rumah rusak di bagian dapur terbawa arus air dan Pekon Sukamerindu terdapat 3 rumah rusak berat dengan kerugian diperkirakan sekitar Rp250 juta.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun banjir yang terjadi akibat curah hujan tinggi menyebabkan kerugian yang besar bagi warga," kata AKP Bambang Sugiono mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH., SIK., MSi., Sabtu 25 Mei 2024.

Kapolsek menyebut, pihaknya bersama jajarannya segera turun ke lokasi untuk membantu evakuasi dan memberikan bantuan darurat kepada warga yang terdampak. 

Selain itu, mereka juga sudah berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan dinas terkait untuk mempercepat penanganan pasca-bencana dan memastikan kebutuhan dasar warga terpenuhi.
"Saat ini, air banjir sudah mulai surut di beberapa daerah, namun pembersihan dan perbaikan infrastruktur masih terus dilakukan," ujarnya.

Banjir yang melanda wilayah hukum Polsek Talangpadang menunjukkan betapa pentingnya kesiapsiagaan dan respons cepat dalam menghadapi bencana alam. 

"Kerja sama antara pihak kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat sangat krusial untuk mengurangi dampak bencana dan mempercepat proses pemulihan," tandasnya.

PJ Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan Menghadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Janji Sekaligus Pembekalan Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan Se-Kabupaten Tanggamus Tahun 2024.

Harian TANGGAMUS NEWS - PJ Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan Menghadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Janji Sekaligus Pembekalan Anggota  Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan Se-Kabupaten Tanggamus Tahun 2024. Di Gedung Serbaguna Gisting Bawah. Sabtu 25/5/2024.

Hadir dalam Kegiatan, Ketua Bawaslu Provinsi Lampung yang di wakili Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Imam Bukhori, Forkopimda Tanggamus, Kepala BNN Tanggamus, Ketua KPU Tanggamus, Ketua Bawaslu Kabupaten Tanggamus, Para Anggota Bawaslu Kabupaten Tanggamus, Koordinator Bawaslu Kabupaten Tanggamus dan Para Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Tahun 2024 Se-kabupaten Tanggamus.

PJ Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan dalam sambutan nya, Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Tanggamus, menyampaikan selamat kepada saudara-saudari yang baru saja dilantik dan mengucapkan sumpah janji untuk menjadi Anggota Panwaslu kecamatan pada Pemilihan Tahun 2024. Semoga dapat menerima amanah dengan sebaik baiknya dan bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku.
Selanjutnya, Saya sampaikan pula ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Bawaslu Kabupaten Tanggamus beserta Tim Pokja Pembentukan Panwascam, yang telah berhasil menyeleksi dan menyusun Anggota Panwascam, dan terimakash kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya pelaksanaan Pelantikan ini

Tadi telah disampaikan bahwa, Bawaslu Tanggamus telah menetapkan panwascam terpilih dan dilantik pada hari ini, sejumlah 60 orang. Dengan rincian 28 orang adalah Panwascam Existing, dan Pendaftar Baru 32 orang, yang akan bertugas di 20 kecamatan. Harapannya, setelah dilantik, Panwascam akan langsung bertugas di wilayah kerja masing masing dengan membentuk kesekretariatan.

Saya minta kepada seluruh Panwascam, termasuk Bawaslu Kabupaten, KPU Kabupaten dan seluruh elemen masyarakat memiliki komitmen untuk mensukseskan PILKADA serentak 2024 khususnya di Wilayah Kabupaten Tanggamus. Seluruh jajaran KPU dan Bawaslu agar berkerja dan menjalankan tugas dengan Amanah. Senantiasa menjaga integritas, independensi dan komitmen.

Jalankan tugas yang diemban dengan sebaik baiknya mulai dari tahapan demi tahapan sampai menghasilkan pimpinan daerah yang dikehendaki oleh masyarakat secara demokratis.

Saya selaku kepala daerah, ikut mendorong secara aktif agar tahapan tahapan Pemilukada ke depan dapat mencerminkan bahwa kabupaten Tanggamus memang betul betul siap melaksanakan pemilu yang berkualitas dan bermartabat, tidak hanya dari sisi pelaksanaan tetapi juga dari sisi kondusifitas daerah yang solid, seperti yang telah kita lakukan bersama pada Pilpres dan Pileg 2024 yang baru lalu.

Oleh sebab itu, Saya berpesan kepada Anggota Panwascam agar dalam pelaksanaan Pemilukada pada akhir tahun 2024 nanti harus bersikap netral, adil, profesional dan bertindak secara normatif sesuai dengan peraturan perUndang Undangan, serta diharapkan dapat ikut menciptakan kondisi, keamanan yang kondusif di Kabupaten Tanggamus. 

Ketua Bawaslu Provinsi Lampung yang di wakili Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Imam Bukhori dalam wawancara nya menyampaikan, Yaitu memastikan di setiap kabupaten/kota dalam prekrutan anggota panwascam dari awal sampai palintikan sampai saat ini sesuai dengan praturan dan undang undang yang ada, kemudian memberikan amanat, arahan, motipaksi dan semangat kepada anggota yang baru saja dilantik karna ini sudah menjadi kewajiban dari provinsi.

Tidak menutup kemungkinan nanti nya akan banyak potensi permasalahan permasalahan yang akan kita hadapi dalam PILKADA terutama di kabupaten tanggamus yang akan kita laksanakan nanti.

Mudah mudahan dengan kedatangan kami dari provinsi akan menjadi penyemangatan dan motipasi mereka dalam melaksanakan pekerjaan mereka dengan sebaik baik nya.

Saya berpesan Kepada teman teman panwascam yang baru dilantik hari ini agar segera berlari tentu saja juga harus diimbangi dengan Upgrading ilmu pengetahuan yang ada.

Ketua Bawaslu Tanggamus Najih Mustofa dalam wawancara nya, Hari ini kami telah menetapkan panwascam terpilih dan dilantik sejumlah 60 orang. Dengan rincian 28 orang adalah Panwascam Existing, dan Pendaftar Baru 32 orang, yang akan bertugas di 20 kecamatan dan juga hari telah hadir dari bawaslu provinsi, semoga akan menjadi semangat dan motipasi dengan arah arah yang telah beliau sampaikan.

Kepada panwascam yang dilantik hari ini supa dapat menegakkan loyalitas dan intigritas nya, arti nya agar tidak mudah di iming imingi interpensi baik dari internal dan exsternal agar kira nya kabupaten tanggamus dan provinsi lampung ini sukses menghasilkan pemilih yang berkualitas dengan menghasilkan pemimpin sesusai dengan apa yang kita semua harapkan. 

DPP Partai Gerindra resmi mendelegasikan Rahmat Mirzani Djausal dan Hi. Saleh Asnawi untuk Calon Gubernur Lampung dan Calon Bupati Tanggamus periode 2024-2029.

Harian TANGGAMUS NEWS - Rahmat Mirzani Djausal dan Hi. Saleh Asnawi resmi mendapatkan delegasi dari DPP Partai Gerindra untuk Calon Gubernur Lampung dan Calon Bupati Tanggamus periode 2024-2029.

Delegasi dari DPP Partai Gerindra tersebut diketahui saat gelar Rapat Konsolidasi Partai Gerindra Pemenangan Cagub dan Cabup Pilkada 2024, yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna Islamik Center Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, Lampung, Sabtu (25/5/2024).

Hadir dalam acara tersebut diantaranya, Ketua DPD Provinsi Lampung Rahmat Mirzani Djausal, Ketua DPC Gerindra Tanggamus Mukhlis Basri, Balonbup Tanggamus Hi. Saleh Asnawi, para Ketua DPC Gerindra se Lampung, seluruh anggota DPR Provinsi Lampung Fraksi Gerindra, seluruh anggota DPRD Tanggamus Fraksi Gerindra, Ketua dan Pengurus PAC Gerindra se Tanggamus,Tim pemenangan Hi. Saleh Asnawi, serta Kader dan Simpatisan Partai Gerindra se Kabupaten Tanggamus.
Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan secara simbolis kunci mobil sebagai alat operasional Partai Gerindra untuk pemenangan Pilgup dan Pilbup Pilkada 2024.

Dalam sambutannya, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Tanggamus Hi. Mukhlis Basri mengatakan bahwa, semua pengurus, kader, anggota dan simpatisan Partai Gerindra akan selalu tunduk dan patuh dengan perintah Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Gerindra.

"Begitupun dengan perintah untuk pemenangan Pilkada, baik dari gubernur hingga bupati di daerah, semua mengikuti dan menjalankan dengan bersungguh-sungguh apa yang sudah menjadi keputusan DPP," kata Mukhlis Basri.
Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Lampung Rahmat Mirza Djausal menyampaikan bahwa DPP Gerindra telah mendelegasikan dan mengamanatkan untuk mendukung serta memenangkan Rahmat Mirza Djausal sebagai Calon Gubernur Lampung, dan Hi. Saleh Asnawi sebagai Calon Bupati Tanggamus.

"Dengan telah didelegasikan pemenangan dalam Pilkada 2024 tersebut, semua pengurus dari DPC, PAC hingga Ranting harus satu suara berjuang sekuat tenaga dan semangat penuh untuk memenangkan kepala daerah dari Partai Gerindra pada Pilkada 2024 nanti," ungkapnya.
Sementara Hi. Saleh Asnawi mengungkapkan rasa terimakasih atas kepercayaan Partai Gerindra mendelegasikan dirinya sebagai Calon Bupati Tanggamus. Sebagai kader partai dirinya berjanji akan patuh dan menjalankan perintah partai.

"Visi misi saya adalah ingin memajukan dan mensejahterakan masyarakat Tanggamus, serta menyeimbangkan Kabupaten Tanggamus dengan daerah yang lain. Dan siap menjalankan semua program yang dibawa oleh Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Ketua Umum Partai Gerindra di Kabupaten Tanggamus," Tutupnya.(red). 

Jumat, 24 Mei 2024

Bencana Tanah Longsor di Perkebunan Air Abang Ulu Belu Tanggamus, Satu Warga Hilang

Bencana Tanah Longsor di Perkebunan Air Abang Ulu Belu Tanggamus, Satu Warga Hilang
Harian TANGGAMUS NEWS - Akibat curah hujan yang cukup tinggi terjadi bencana tanah longsor di perkebunan Saung Naga di Pekon Air Abang, Kecamatan Ulu Belu, Kabupaten Tanggamus, Jumat 24 Mei 2024, malam.

Longsor tersebut mengakibatkan satu rumah gubuk tertimbun material longsor, menyebabkan satu korban mengalami luka-luka dan satu warga lainnya belum ditemukan.

Kapolsek Pulau Panggung Polres Tanggamus AKP Rahadi, SH mengatakan, identitas korban yang terdampak dalam kejadian ini adalah Sabra, seorang petani berusia 57 tahun, asal Sindang Marga, Kecamatan Pulau Panggung. 

Sabra mengalami luka robek di siku sebelah kiri, luka robek di kepala atas, dan luka lecet di bagian muka. Saat ini, Sabra sedang dirawat di Puskesmas Pulau Panggung.

"Sementara itu, korban lainnya bernama Bisdiansyah Putra (30) merupakan putra dari Sabra hingga kini, belum ditemukan dan masih dalam pencarian," kata AKP Rahadi mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH., SIK., M.Si., Sabtu 25 Mei 2024.

Kapolsek menjelaskan, tindakan yang telah dilakukan pihaknya, setelah menerima laporan mengenai bencana tanah longsor ini, segera mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dan berusaha membantu melakukan pencarian korban bersama masyarakat setempat. 

Upaya pencarian terus dilakukan meski menghadapi berbagai kendala, terutama karena medan yang sulit dijangkau di area perkebunan Saung Naga menjadi salah satu tantangan utama dalam upaya pencarian korban yang masih hilang. 

Material longsor yang tebal dan tidak stabil juga memperumit proses evakuasi. Meski begitu, tim penyelamat yang terdiri dari petugas kepolisian, relawan dan warga setempat tetap berupaya maksimal untuk menemukan Bisdiansyah Putra.

"Hingga saat ini, pencarian terhadap Bisdiansyah Putra masih terus berlangsung," tandasnya. (*)

Bersama Damkar, Polsek Semaka Lakukan Pembersihan Material Tanah dan Bebatuan di Jalan Lintas Barat

Bersama Damkar, Polsek Semaka Lakukan Pembersihan Material Tanah dan Bebatuan di Jalan Lintas Barat
Harian TANGGAMUS NEWS - Hujan deras yang melanda wilayah Kecamatan Semaka telah menyebabkan beberapa titik di Jalan Lintas Barat tertutup oleh material tanah dan bebatuan, Sabtu 25 Mei 2024.

Meskipun air telah surut, tumpukan material tersebut tetap berada di jalan, mengganggu akses kendaraan dan membahayakan pengendara, terutama mereka yang menggunakan kendaraan roda dua. 

Kondisi ini memerlukan tindakan segera untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus lalu lintas di jalan tersebut, sehingga Polsek Semaka dan Damkar melakukan pembersihan

Kapolsek Semaka Polres Tanggamus Iptu Sutarto mengatakan, pihaknya melaksanakan kegiatan pembersihan tumpukan material tanah dan bebatuan di Jalan Lintas Barat, Pekon Way Kerap, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus. 

"Kegiatan ini dilakukan sebagai respons terhadap dampak hujan deras yang menyebabkan beberapa titik di jalan tersebut tertutup material tanah dan bebatuan," kata Iptu Sutarto mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi.

Iptu Sutarto menjelaskan, tujuan utama dari kegiatan pembersihan ini adalah untuk memastikan lalu lintas kendaraan dari Bandar Lampung menuju Pesisir Barat (Pesibar) dapat berjalan dengan lancar dan aman. 

Selain itu, pembersihan ini bertujuan untuk menghindari terjadinya kecelakaan lalu lintas (laka lantas) dan kemacetan yang disebabkan oleh jalan tanah berlumpur dan tumpukan material yang menutupi jalan aspal.

"Selama proses pembersihan, personel Polsek Semaka juga melakukan pengaturan lalu lintas untuk memastikan arus kendaraan tetap terkontrol dan menghindari kemacetan," jelasnya.

Kapolsek menambahkan, Kerja sama antara Damkar dan Polsek Semaka pihak ini menunjukkan koordinasi yang baik dalam menghadapi situasi darurat dan upaya meminimalisir dampak negatif dari bencana alam.

"Dengan dilakukannya pembersihan material tanah dan bebatuan dari jalan, diharapkan arus lalu lintas kendaraan dari Bandar Lampung menuju Pesisir Barat dapat kembali normal dan lancar," tandasnya. (*)



Tiga Rumah di Dusun Kebon Duku Sukamerindu Terdampak Banjir, Bhabinkamtibmas Polsek Talang Padang Gotong Royong

Tiga Rumah di Dusun Kebon Duku Sukamerindu Terdampak Banjir, Bhabinkamtibmas Polsek Talang Padang Gotong Royong
Harian TANGGAMUS NEWS - Dusun Kebon Duku di Pekon Sukamerindu, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Tanggamus, dilanda banjir yang menyebabkan kerusakan signifikan pada tiga rumah warga setempat yang terjadi tadi malam, Jumat 24 Mei 2024.

Atas musibah itu, Bhabinkamtibmas Polsek Talang Padang Polres Tanggamus, bersama warga, segera turun tangan untuk membantu membersihkan sampah-sampah dan puing-puing akibat banjir tersebut, Sabtu, 25 Mei 2024, sekitar pukul 08.00 WIB.

Kapolsek Talang Padang AKP Bambang Sugiono, SH mengatakan gotong royong Bhabinkamtibmas ini merupakan langkah awal dalam upaya pemulihan pasca-banjir. Langkah ini juga diharapkan dapat memotivasi warga lainnya untuk turut serta membantu sesama yang terkena musibah.

"Dalam aksi gotong royong tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Talang Padang tidak hanya memeriksa lokasi musibah tetapi juga bergabung dengan warga untuk membersihkan area yang terdampak banjir," kata AKP Bambang Sugiono mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. M.Si.

AKP Bambang Sugiono menjelaskan, berdasarkan pendataan yang dilakukan pihaknya terdapat tiga rumah warga yang terdampak banjir beserta kerugian yang dialami.

Rumah tersebut milik Suparyo (66), Pedagang dengan kerugian materil rumah permanen mengalami kerusakan parah dan seluruh isi rumah habis, dengan total kerugian ditaksir mencapai Rp150 juta.
 
Rumah kedua milik Tusinah (43), kerugian materil rumah permanen mengalami kerusakan parah dan seluruh isi rumah habis dengan total kerugian ditaksir mencapai Rp70 juta.

Rumah ketiga, milik Budi (45), kerugian materil, rumah papan beserta isinya habis dengan total kerugian ditaksir mencapai Rp30 juta.

"Dengan semangat gotong royong dan kerja sama antara pihak kepolisian dan masyarakat, diharapkan proses pemulihan dapat berjalan lebih cepat dan efektif," tandasnya. (*)


Kapolsek Pulau Panggung dan Danramil Salurkan Bantuan Sembako ke Masyarakat Terdampak Banjir di Pekon Gunungtiga

Kapolsek Pulau Panggung dan Danramil Salurkan Bantuan Sembako ke Masyarakat Terdampak Banjir di Pekon Gunungtiga
Harian TANGGAMUS NEWS - Dalam upaya meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir, Kapolsek Pulau Panggung, AKP Rahadi, SH, bersama Danramil, Lettu Y Sitorus, menyalurkan bantuan sembako kepada warga di Pekon Gunungtiga, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus pada Jumat, 24 Mei 2024. 

Penyaluran bantuan ini merupakan wujud kepedulian dari Polri dan TNI untuk kemanusiaan, terutama dalam situasi darurat seperti bencana banjir yang terjadi di Pekon Gunungtiga pada Kamis, 23 Mei 2024.

Kapolsek AKP Rahadi mengatakan bahwa kegiatan pemberian bantuan ini bertujuan untuk membantu masyarakat Pekon Gunungtiga dalam mencukupi kebutuhan pokok mereka, mengingat kondisi mereka yang saat ini terisolir akibat banjir. 

"Bantuan sembako yang disalurkan meliputi beras, mie instan, dan berbagai bahan makanan lainnya," kata AKP Rahadi mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi.

Kapolsek berharap, bantuan tersebut dapat membantu meringankan beban masyarakat terdampak banjir tersebut.

"Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban mereka dan membantu mereka bertahan di tengah situasi sulit ini," ujarnya.

Kapolsek menjelaskan, banjir yang melanda Pekon Gunungtiga disebabkan oleh curah hujan yang tinggi, yang terjadi sejak Kamis, 23 Mei 2024. Hujan deras tersebut mengakibatkan delapan rumah warga yang berada di areal bantaran Sungai Belu, tepatnya di Blok 3, terendam air setinggi 50-60 cm. 

Selain merendam rumah-rumah warga, banjir juga menenggelamkan sawah siap panen seluas lebih kurang 10 hektar di sekitar bendungan. Banjir musiman ini memang kerap terjadi setiap musim hujan, membawa dampak yang cukup signifikan bagi kehidupan warga setempat.

Menanggapi kondisi tersebut, Polsek Pulau Panggung segera berkoordinasi dengan Koramil untuk melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat Pekon Gunungtiga. 

"Langkah ini dilakukan untuk membersihkan area yang terdampak banjir dan meminimalisir dampak lanjutan dari musibah ini," jelasnya.

Dalam kesempatan itu, AKP Rahadi juga menyampaikan beberapa pesan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Ia mengimbau agar warga selalu menjaga kesehatan dan bersabar dalam menghadapi bencana banjir. 

"Kami juga menekankan pentingnya kehati-hatian dalam penggunaan listrik selama masa banjir, serta mendorong warga untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggal mereka," tandasnya.

Kepala Pekon Gunungtiga, Toni, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam atas bantuan yang diberikan oleh Polri dan TNI.

"Kami sangat berterima kasih kepada Kapolsek dan Danramil yang telah membantu meringankan beban masyarakat yang terkena dampak banjir. Bantuan ini sangat berarti bagi kami di tengah situasi sulit seperti ini," ucapnya. (*)



Sat Lantas Polres Tanggamus Lakukan Evakuasi Bus Study Tour Kecelakaan di Jalinbar Pekon Sedayu

Sat Lantas Polres Tanggamus Lakukan Evakuasi Bus Study Tour Kecelakaan di Jalinbar Pekon Sedayu
Harian TANGGAMUS NEWS - Sat Lantas Polres Tanggamus melakukan evakuasi terhadap bus study tour dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Pesisir Barat yang mengalami kecelakaan di Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Pekon Sedayu, Kecamatan Pematang Sawa, Kabupaten Tanggamus. 

Evakuasi dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Tanggamus, Iptu Ridwansyah, guna mengangkat badan bus yang terperosok ke pinggir jurang pada Kamis 23 Mei 2024.

Kecelakaan tunggal (Out of Control) Bus Pariwisata nomor polisi AD 7719 OG. Bus tersebut dikemudikan oleh Jamaludin, usia 57 tahun, warga Ciamis, Jawa Barat itu melakukan perjalanan dari Krui menuju Bandar Lampung. 

Ketika tiba di lokasi kejadian yang berupa jalan menikung dan menurun. Bus diduga mengalami kegagalan fungsi pengereman (rem blong). Akibatnya bus terperosok ke dalam jurang, Rabu, 22 Mei 2023 pukul 01.30 WIB.

Kasat Lantas Iptu Ridwansyah mengatakan, evakuasi menggunakan alat manual berupa crane sebanyak 4 buah dan kemudian di tarik secara manual kata Iptu Ridwansyah mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rinaldo Aser, SH. SIK. MSi.

Kasat menambahkan, setelah kendaraan berhasil di evakuasi akan diamankan di Polres Tanggamus.

"Setelah berhasil kita evakuasi akan kita amankan di tempat pengamanan barang bukti," tandasnya.

Diketahui, akibat kecelakaan ini menyebabkan sejumlah penumpang mengalami patah tangan dan luka-luka, yaitu Jamaludi (57), pengemudi, mengalami luka robek dan luka lecet.

Kemudian Yuniarti (30) mengalami patah di telapak tangan sebelah kiri. Muklis (55) mengalami patah tulang lengan atas sebelah kanan serta Indilah (30) mengalami luka robek di pelipis kiri

Dua orang siswa, Dede  (12) mengalami luka robek di pelipis dan dahi sebelah kanan dan Yoga (12) mengalami luka robek di pelipis sebelah kiri.

Hingga saat ini, empat korban yang dirawat di telah kembali ke rumah masing-masing. Sementara Jamaludi, selaku pengemudi masih di rawat di RSUD Batin Mangunang dan Yuniarti selaku penumpang di rawat di RS Urip Sumoharjo Bandar Lampung. (*)


Kamis, 23 Mei 2024

KAPOLSEK BERSAMA DANRAMIL PULAU PANGGUNG MEMBERIKAN BANTUAN SEMBAKO KEPADA WARGA YANG TERKENA BANJIR DI PEKON GUNUNG TIGA KECAMATAN ULU BELU

Harian TANGGAMUS NEWS - Kapolsek Pulau panggung AKP. Rahadi, SH bersama Danramil Letnan satu Y Sitorus menyalurkan  bantuan sembako kepada masyarakat terdampak banjir  di pekon gunung tiga kecamatan ulu belu Kabupaten Tanggamus, jum'at ( 24/5/2024).

Penyaluran bantuan Sembako kepada warga masyarakat pekon gunung tiga kecamatan ulu belu yang saat ini terdampak banjir sebagai wujud kepedulian Polri dan TNI untuk kemanusiaan. 

Kegiatan pemberian bantuan bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat pekon gunung tiga terutama dalam mencukupi kebutuhan bahan makanan yang mana pada saat ini  dalam keadaan terisolir akibat musibah banjir.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek menyampaikan beberapa pesan Kamtibmas agar masyarakat selalu menjaga kesehatan dan bersabar dalam menghadapi bencana banjir. Juga agar  masyarakat berhati-hati dalam penggunaan listrik. Ia juga mengimbau untuk  bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar tempat tinggal.

Adapun bantuan sembako yang diberikan kepada warga terdampak banjir tersebut berupa beras, mie instan dan bahan makanan lainnya.

Kepala pekon gunung tiga Toni menyampaikan banyak berterimakasih kepada kapolsek dan danramil yang mana telah membantu meringankan beban masyarakat yang terkena banjir.  

Untuk diketahui, sampai hari ini jum'at (24/5/2024 ) banjir di pekon gunung tiga belum juga surut. Sudah lebih dari 1 hari 1 malam. warga pekon gunung tiga mengungsi ke rumah kerabat saudara. Sementara sebagain warga pekon gunung tiga yang rumahnya terendam banjir mengungsi ke rumah rumah sanak saudaranya.(red) 

AKIBAT SUNGAI BELU MELUAP SAMPAI KERUMAH WARGA DENGAN KETINGGIAN MENCAPAI 1 SETENGAH METER

Harian TANGGAMUS NEWS - Ketua APDESI kecamatan ulu belu kabupaten tanggamus Toni mengatakan akibat bencana banjir selama satu hari lebih dari jam 4.00 wib subuh sampai dengan sekarang setidaknya 11 Kepala Keluarga (KK) mengungsi dikarnakan rumah yang terkena banjir.

"Kami dari kepala pekon beserta aparat pekon gunung tiga menyampaikan laporan tentang bencana alam yang melanda sejumlah rumah di pekon gunung tiga mengakibatkan kerusakan, kerugian, serta penderitaan bagi masyarakat dan lingkungannya," kata Toni" kepala pekon gunung tiga juga sebagai ketua APDESI kecamatan ulu belu. Kamis 23 Mei 2024.

Toni menyatakan sepanjang 2024, setidaknya ini yang paling parah terdampak bencana banjir kedalaman sampai satu meter setengah akibat kali atau sungai Belu meluap sampai ke rumah warga. 

Menurut Toni, banyak kejadian bencana alam sulit diprediksi, terutama waktu kejadiannya. Dampak dari bencana alam sangat bergantung pada fenomena alam penyebab bencana, kekuatan atau besaran fenomena tersebut, serta ketahanan elemen yang terkena bencana.

"Fenomena alam yang telah menyebabkan bencana di pekon gunung tiga antara lain banjir, puting beliung, tanah longsor," ucapnya.

Toni juga menyoroti upaya penanggulangan bencana ke depan untuk mengurangi dampak buruk dari fenomena alam yang menyebabkan kerusakan dan penderitaan bagi masyarakat.

Lanjut Toni, menegaskan pentingnya perencanaan dan langkah-langkah mitigasi untuk menghadapi bencana pada masa mendatang. Menurutnya, upaya penanggulangan bencana harus difokuskan pada beberapa hal, seperti meningkatkan sistem peringatan dini untuk memberi tahu masyarakat secara cepat dan tepat tentang ancaman bencana yang akan terjadi.

"Sistem ini penting agar masyarakat bisa mengambil langkah-langkah pencegahan atau evakuasi tepat waktu. Kemudian perlu juga adanya investasi dalam infrastruktur pengamanan seperti tanggul, saluran air, dan sistem drainase perlu ditingkatkan, karena dengan infrastruktur yang kuat dapat membantu mengurangi risiko banjir dan tanah longsor pada masa depan," tuturnya.

Dia menambahkan kerja sama yang erat antara pemerintah daerah, lembaga penanggulangan bencana, LSM, serta masyarakat dan sektor swasta sangat diperlukan. Kolaborasi ini akan memperkuat kapasitas dalam menghadapi dan merespons bencana.

Ia juga menekankan pentingnya upaya bersama dalam menghadapi tantangan bencana alam. "Dengan langkah-langkah ini, diharapkan Pemkab tanggamus dapat menjadi lebih siap dan tangguh dalam menghadapi fenomena alam yang tak terduga ke depannya," kata Toni. (Red) 

Rabu, 22 Mei 2024

KETUA APDESI TALANGPADANG MEMBERIKAN DUKUNGAN KEPADA FITRIYANI SEBAGAI DUTA MUSLIMAH


Harian TANGGAMUS NEWS - Ketua apdesi kecamatan Talangpadang dan kepala kantor agama kabupaten Tanggamus beri dukungan kepada Sri Fitriani finalis duta muslimah hunt Indonesia 2024, saat dirinya berkunjung di kantor apdesi dan kemenag 
Rabu 22 mei 2024

ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia, apdesi .kecamatan Talang Padang, yulistina heryanti spd meyambut kedatangan Sri fitirani saat bertamu di kediaman  pekon sinar semendo 

Sebagai ketua asosiasi pemerintah desa seluruh Indonesia, merasa bersyukur atas capaiannya  dalam ivet audisi yang Sri Fitriani  jalani sudah masuk di 70 besar.  Dari 1000 peserta di 34 provinsi.
Iya pun  memberikan dukungan kepada Sri Fitriani finalis duta muslimah hunt Indonesia 2024, pada Gran final yang akan di gelar pada Juli mendatang di jakarta.

Di tempat terpisah doktor Mahmudi rayusman, kepala kantor kementerian agama kabupaten Tanggamus,  di dampingi staf dan para kasi, menyabut hangat kehadiran sang finalis di ruangan kerjanya,

Dalam hal ini kementerian agama kabupaten Tanggamus sangat mendukung penuh apa yang dilakukan Fitri, sebagai duta muslimah masih banyak yang perlu di siapkan untuk memasuki babak Gran final, iya pun mengajak kepala seluruh masyarakat Tanggamus dan masyarakat provinsi Lampung pada umum nya, untuk memberikan dukungannya kepada sang finalis.

 Hi. Mardanus Sag,MM kasubag kementrian agama kabupaten Tanggamus banyak memberikan arahan dan materi terkait apa yang harus di lakukan sebagai duta atau utusan. Selain mendalami pemahaman agama, juga harus mendalami sejarah singkat kabupaten Tanggamus dan Lampung. 

Sehingga sebagai wakil dari kabupaten Tanggamus provinsi Lampung mempunyai nilai plus di mata juri, audensi dan masyarakat luas pada umumnya. Paparnya 

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN TANGGAMUS MELAYANGKAN SURAT BALASAN KEPADA KETUA DPK APDESI PUGUNG DENGAN NOMOR 670/PP.04.2-SD/1806/4/2024.

Harian TANGGAMUS NEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanggamus memastikan proses rekrutmen calon anggota panitia pemilihan kecamatan (PPK) untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus tahun 2024 berlangsung secara terbuka, teliti dan transparan.

Ketua KPU Kabupaten Tanggamus Angga Lazuardy mengatakan, dalam proses pendaftaran pihaknya memberikan ruang seluas-luasnya bagi seluruh masyarakat Kabupaten Tanggamus, baik yang sudah maupun belum memiliki pengalaman sebagai PPK.Rabu 22 Mei 2024.

Menindaklanjuti surat dewan pimpinan asosiasi pemerintah Desa seluruh Indonesia kecamatan pugung nomor 896/008/DPK-Pugung/1V/2024 tanggal 15 Mei 2024, sehubungan dengan hal tersebut kami sampaikan bahwa komisi pemilihan umum kabupaten Tanggamus telah melaksanakan tahapan pembentukan badan adhoc di tingkat kecamatan yaitu panitia pemilihan kecamatan ( PPK ) untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, serta walikota dan wakil walikota tahun 2024.

"tahapan pelaksanaan pembentukan badan adhoc berdasarkan peraturan komisi pemilihan umum nomor 2 tahun 2024 tentang tahapan dan jadwal pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, serta walikota dan wakil walikota tahun 2024 dan seleksi pembentukan PPK berdasarkan keputusan KPU nomor 476 tahun 2024 tentang metode pembentukan panitia pemilihan kecamatan dan panitia pemungutan suara dalam penyelenggaraan pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati, serta walikota dan wakil walikota tahun 2024, jelas nya. 

Lebih lanjut angga menuturkan tahapan yang sudah dilaksanakan yaitu: 
1. Penerimaan pendaftaran sejak tanggal 23-29 april 2024 dipublikasikan di media cetak dan online dengan jumlah pendaftar sebanyak 368(tiga ratus enam puluh delapan) orang tersebar di semua kecamatan yang berada dalam wilayah Kabupaten Tanggamus. 
2. Penelitian administrasi calon PPK telah dilaksanakan dan dipublikasikan di media sosial dan website KPU Tanggamus dengan jumlah peserta 350(tiga ratus lima puluh) yang lulus seleksi administrasi dan dapat mengikuti tahapan tes tertulis. 
3. Pelaksanaan tes tertulis pada tanggal 6-7 Mei 2024 dengan metode CAT dan dinyatakan lulus sebanyak 207 orang dan di ambil sebanyak 2 kali kebutuhan untuk mengikuti seleksi wawancara. 
4. Tahapan wawancara dilaksanakan pada tanggal 11-13 Mei 2024 bertempat di kantor KPU kabupaten Tanggamus, dan dari hasil wawancara diambil sebanyak 2 kali kebutuhan masing-masing kecamatan sebanyak 10 orang dengan keterangan nomor urut 1-5 katagori terpilih dan nomor urut 6-10 katagori pengganti antar waktu dan hasil nya pada tanggal 15 Mei 2024 ditetapkan melalui keputusan KPU kabupaten Tanggamus nomor 1395 tahun 2024 sudah di publikasikan di website dan medsos resmi KPU Tanggamus dan selanjutnya telah dilaksanakan prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah janji PPK pada tanggal 16 Mei 2024 di hotel The Royal gisting. Tutup ketua KPU.(red) 

Dugaan Pungli di Pekon Ngarip Tanggamus, Ketua AJOI Desak Penindakan Tegas

Dugaan Pungli di Pekon Ngarip Tanggamus, Ketua AJOI Desak Penindakan Tegas Harian TANGGAMUS NEWS – Dugaan praktik pungutan liar ...